7 Desain Vertical Garden Dalam Ruangan yang Segar dan Rindang

 Homeshabby.com - Selain membuat ruangan lebih segar, dengan adanya vertical garden dapat membuat ruangan tampil lebih unik, cantik, dan enak dipandang. Berikut ini Homeshabby.com akan menyajikan ulasan mengenai 7 Desain Vertical Garden Dalam Ruangan yang Segar dan Rindang serta dapat anda tiru dan jadikan inspirasi. Yuk mari simak!


Tanaman Pot Kecil Pada Taman Vertikal

Instagram/flowerpotspoetry

Anda dapat membuat vertical garden dalam ruangan dengan tanaman pot yang apik. Anda dapat membuat pot dengan ukuran yang sama dan dapat anda dekorasi terlebih dahulu, seperti di warnai, di lukis, dan sebagainya. Dengan tanaman yang tumbuh dalam pot kecil ini, anda dapat menggantungnya pada dinding dalam ruangan. Atur penempatan agar taman vertical tampak apik dan menarik.


Taman Vertikal Dengan Konsep Hidroponik

Instagram/gardyntech

Dengan konsep hidroponik, anda dapat membuat taman vertikal minimalis, efisien, dan tentunya dapat menghemat tempat. Penggunaan konsep hidroponik sendiri dapat membuat area lebih bersih, tanaman tidak perlu menggunakan tanah dalam berproduksi, dan lain sebagainya.


Dekorasi Dengan Tumbler Pada Taman Vertikal

Instagram/mygreentreasure

Selain digantung pada dinding, anda dapat membuat taman vertical dengan menempatkannya di rak. Letakkan tanaman pot pada rak dengan penataan yang rapi dan apik. Kemudian, anda dapat mendekorasinya dengan memasangkan tumbler atau lampu hias di sekitar rak. Selain membuat pencahayaan lebih apik ketika malam hari, juga dapat memberikan kesan yang ciamik serta romantis.


Perpaduan Taman Vertikal Dengan Ornamen

Instagram/mygreentreasure

Apabila anda memiliki ruangan yang sempit, anda dapat membuat taman vertical dengan menempatkannya pada rak. Tak perlu rak khusus tanaman, anda dapat menempatkannya pada rak tempat penyimpanan ornamen atau buku misalnya. Buat penataan dan pengaturan yang apik agar taman vertical tertata apik dan menyenangkan untuk dipandang.


Taman Vertikal Pada Rak Kayu

Instagram/mygreentreasure

Selain membeli rak khusus tanaman di toko, anda dapat membuat sendiri rak untuk tanaman. Anda dapat memanfaatkan kayu yang ada di sekitar atau dapat membeli bahannya di toko. Kemudian, buat rak untuk tanaman sesuai dengan gaya yang anda inginkan. Anda dapat meletakkan rak tanaman ini di area outdoor maupun indoor.


Gantung Tanaman Pada Grid Wall

Instagram/now_watchmegrow

Salah satu ide unik ini dapat anda terapkan jika ingin membuat taman vertical. Anda dapat memasang grid wall pada dinding sebagai tempat untuk menggantung tanaman. Tanaman yang digantung pada grid wall ini dapat berupa tanaman dalam pot tanah, besi, ataupun plastik. Buat penataan yang apik agar taman vertical minimalis ini dapat meningkatkan nilai estetika.


Taman Vertikal Dekat Jendela

Instagram/verticajardinsverticais

Taman vertical minimalis yang dibuat dekat dengan dinding ini memberikan banyak keuntungan. Salah satunya ialah tanaman dapat tumbuh dengan baik karena adanya nutrisi berupa cahaya dari luar yang mendukung pertumbuhan tanaman. Anda dapat memasang plastik atau karpet sebagai media tanam. Kemudian, anda dapat membuatnya terdapat kantong untuk meletakkan tanah dan tanaman.


Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.


Penulis  : Yuniar
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber


Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.