Trik Jitu Menghadirkan Suasana Ramah Anak


Homeshabby.com -- Rumah elegan selalu menjadi dambaan setiap keluarga. Namun, kembali kepada fungsi awalnya rumah adalah tempat berkumpul dan berlindung. Oleh karena itu penting untuk menciptakan keamanan dan kenyamanan bagi anggota keluarga, khususnya anda yang memiliki anak. Segala sesuatu yang berada di dalam rumah harus benar-benar diperhatikan. Tidak terus menerus mengacu pada kemewahan dan desain yang memukau tapi bagaimana menciptakan suasana yang nyaman untuk anak beraktifitas dan berkreasi. Seperti pada ruang tamu ini, ruang terbuka dan luas memungkinkan anak untuk bergerak bebas. Penggunaan sofa dan furniture lainnya yang lembut menjadikan anak terhindar dari benturan yang keras.




Anak-anak senang bermain air, salah satunya bermain di area kolam renang, sehingga anda harus ekstra hati-hati menjaga buah hati jika dirumah anda terdapat kolam renang. Posisi kolam renang yang lebih tinggi daripada teras untuk area bermain merupakan salah satu cara supaya anak tidak terpeleset. Penggunaan rumput sintesis pada teras juga upaya yang tepat agar anak terhindar dari lantai yang licin. Begitu juga saat berenang bersama anak, pastikan untuk memberi pengaman pelampung pada anak agar tetap aman. 




Jika anak anda masih belajar berjalan, sebaiknya amankan area kolam renang dengan pembatas pagar khusus dengan material yang kuat, agar tidak berbahaya bagi anak. Adanya pagar disebelah mushola juga akan membuat anda lebih tenang beribadah karena si anak bisa berkeliling disekitar mushola dengan aman.  




Pada bagian ruang makan / dinning room dan ruang keluarga dengan konsep terbuka tanpa penyekat ruang di tengahnya membuat ruangan terlihat lebih lapang, sehingga anak bisa berlari-lari dan bermain secara leluasa. Pemilihan kursi dan meja makan yang kokoh dan tidak mudah jatuh juga dapat memberikan rasa aman. Sebaiknya, untuk perabot berbahan kayu yang menimbulkan sudut tajam seperti pada dinning room bisa menggunakan pelindung sudut siku sehingga akan tumpul dan ramah bagi anak tanpa takut cidera. Ruangan yang sering di manfaatkan untuk beraktifitas pastikan bebas dengan benda-benda tajam dan bahan kimia yang berbahaya, yang rentan disentuh / digunakan anak seperti; pembasmi serangga, pengharum ruangan dll. Simpan dan taruhlah pada ruangan khusus / gudang. 


Desain kamar tidur berkaitan erat dengan kreatifitas dan kesukaan anak. Hiasi dinding dengan dekorasi pernak-pernik yang lucu, seperti hiasan jam dengan bentuk bintang serta bingkai foto dengan huruf dengan berbagai kreatifitas. Furniture yang menempel di dinding lebih terasa ramah anak daripada peletakan pada meja belajar ataupun lantai kamar. Pemakaian warna-warni pada tempat tidur serta bantal karakter yang menggemaskan mampu menciptakan nuansa ceria dan bersemangat, sehingga anak akan lebih betah di dalam ruangan.




Selain itu, pengaman dinding di dalam rumah  yang berbahan spon lembut dengan tekstur timbul yang unik menyerupai batu bata asli di pasang setinggi 1 meter akan berfungsi bagi anak supaya terhindar dari benturan keras saat bermain.

Untuk anda yang memiliki rumah bertingkat, sebaiknya amankan tangga dengan pagar khusus. Upaya tersebut dapat menjaga agar siapapun yang bolak-balik melewati tangga tetap aman, termasuk anak dan anda sebagai orang tua akan merasa tenang karena si anak bisa berkeliling rumah dengan aman. Relling tangga sebaiknya berbentuk vertikal, kalau horizontal maka dikhawatirkan anak dapat memanjatnya dan berpotensi buat jatuh. 

Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagika ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.

Penulis : Imka
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai sumber




Homeshabby.com adalah website kumpulan desain dan denah rumah minimalis dari yang sederhana hingga rumah minimalis modern. Selain itu trdapat beberapa tips dan trik dekorasi rumah berbagai tema. Tema unggulan kami adalahh desain dan denah rumah, inspirasi ruang tamu, kamar tidur, ruang keluarga, kamar mandi, mushola dalam rumah, teras rumah, dan kamar tidur anak.