Desain dan Denah Rumah Ukuran 6 x 8 M 3 Kamar Tidur Walaupun Kecil tetap Tampil Elegan dan Mewah

Desain rumah ukuran 6 x 8 m dengan 3 kamar tidur

Homeshabby.com -- Hello bunda. Terima kasih sudah setia mengunjungi beragam inspirasi bermanfaat dari homeshabby.com. Kali ini akan membagikan desain dan denah rumah kecil ukuran 6 x 8 m yang memiliki 3 kamar tidur yang tetap terkesan mewah dan elegan. Walaupun dengan lahan yang terbatas tidak akan menjadi kendala bagi anda untuk mendesain rumah yang diinginkan. Memaksimalkan setiap space yang ada sesuai fungsi ruangan sesuai kebutuhan keluarga anda. Berikut penjabarannya lebih detail :

Tampak fasad rumah

Tampak bagian fasad rumah terlihat lebih mewah walaupun dengan ukuran lahan yang kecil. Elemen-elemen modern yang dipilih menciptakan kesan yang berbeda dibandingkan dengan desain rumah lainnya. Posisi bangunan yang tidak memiliki ukuran halaman depan yang cukup luas memungkinkan untuk penggunaan gerbang atau pagar pembatas dengan model sliding gate yang tidak akan menghalangi jalan ketika terbuka. Sedangkan pada Secondary skin terdapat roster yang dapat mereduksi cuaca panas sehingga suasana dalam rumah tetap terasa sejuk dan nyaman. Atap teras menggunakan dak cor yang terkesan lebih modern dan bangunan rumah terkesan asri dengan adanya pekarangan dan taman hijau di sekitarnya.


Area jemur dan taman di dalam rumah

Ketika anda masuk melalui pintu utama langsung tertuju pada area 3 ruang tanpa penyekat dengan fungsi yang berbeda yaitu ruang tamu, dapur sebelah kiri dan area jemur dan taman dengan atap kaca di dalam rumah sebelah kiri. Lahan berukuran 1,5 x 2,5 m ini sudah cukup untuk ditempatkan rangka besi lipat yang dapat digunakan untuk menjemur pakaian yang lebih praktis. Di bagian bawah agar peresapan air tetap terjaga, rumput hias serta beberapa planter dapat memberikan suasana dalam rumah lebih sejuk dan menyegarkan. Posisi ruangan bisa di sesuaikan selera dari penghuni rumah, baik di bagian tengah, belakang atau pun depan tidak akan mempengaruhi tampilan tata interior jika tetap memperhatikan bagian peresapan air agar tidak lembab. 

Dapur di bagian tengah

Area kitchen berukuran 1,7 x 2,5 m ini terletak di posisi belakang kamar tidur yang paling depan. Agar nampak lebih lapang dan nyaman desain dapur ini tanpa menggunakan pintu atau penyekat ruang lainnya. Dilengkapi tempat kompor dan wastafel leter L dan kulkas di sampingnya, agar terkesan simpel, rapi dan multifungsi anda bisa meletakkan perlengkapan dapur dengan cara digantung di dinding atau menambahkan rak terbuka, bagian bawah kitchen juga bisa anda tambahkan tirai kabinet agar peralatan, gas kompor dll bisa terkesan rapi dan tersembunyi. Suasana tetap akan terasa nyaman dan sejuk karena adanya jendela bukaan yang langsung dari taman minimalis seperti dijelaskan sebelumnya.

Kamar tidur anak dibagian sebelah kiri belakang

Beralih ke kamar tidur anak yang terletak dibagian belakang, Konsep yang dipilih adalah tetap simpel namun terlihat lapang dan modern. Walaupun dengan ukuran 2,5 x 2,6 m tidak akan menghalangi bedroom tetap terkesan nyaman dan memberikan ruang gerak yang bebas. Dengan pemilihan set bed dan rak penyimpanan yang berukuran lebih kecil dengan model single bed dengan warna yang lembut mampu membuat suasana ruangan terkesan hangat dan menenangkan. Penggunaan spring box atau pun konsep lesehan dapat anda renovasi sesuai selera si anak. Pilih rak yang berukuran lebih kecil dan dekorasi yang menempel di dinding agar kesan lega dapat tetap di nikmati.


Denah ruangan beserta ukurannya

Berikut ini akan dijabarkan lebih detail berdasarkan gambar denah di atas :

Pada bagian depan terdapat area  motorport berukuran 2,5 x ,25 m, teras 2,5 x 1 m, di sebelah kiri dengan fasad secondary skin terdapat 1 kamar tidur utama dengan ukuran 2,5 x 2,5 m. Masuk pada inti rumah langsung tertuju pada ruang tamu yang lapang tanpa adanya sekat dinding berukuran 2,85 x 2,5 m dapur 1,7 x 2,5 serta area taman dan jemur baju beratap kaca ukuran 1,5 x 2,5 m. Sedangkan pada bagian belakang terdapat 2 kamar tidur anak dengan ukuran yang sama yaitu 2,5 x 2,6 m dan 1 kamar mandi luar di tengahnya 1 x 2 m.


Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.

Penulis  : Imka
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai sumber




Homeshabby.com adalah website kumpulan desain dan denah rumah minimalis dari yang sederhna hingga rumah minimalis modern. Selain itu terdapat beberapa tips dan trik dekorasi rumah berbagai tema. Tema unggulan kami adalah desain dan denah rumah, inspirasi ruang tamu, kmar tidur, ruang keluarga, kamar mandi, mushola dalam rumah, teras rumah, teras rumah dan kamr tidur anak.