Kumpulan Ide Inspirasi Desain Rumah Minimalis Konsep Farmhouse dengan Suasana Pedesaan yang Tenang

Teras Rumah Minimalis

Homeshabby.com -- Anda tipe orang yang menyukai ketenangan? konsep farmhouse adalah gaya yang tepat untuk hunian anda. Farmhouse merupakan gaya desain interior yang menerapkan suasana pedesaan yang tenang dan menyatu dengan alam ke dalam ruangan rumah. Walaupun begitu, konsep seperti ini juga dapat diaplikasikan bagi anda yang berada di perkotaan. Desain rumah yang menyuguhkan ketenangan dan kehangatan justru bisa menetralkan riuhnya suasana perkotaan disekitar anda. Rumah dengan konsep farmhouse dilengkapi dengan perabotan modern yang sudah mengalami penghalusan atau pewarnaan cat tetapi tetap menonjolkan unsur-unsur alami. Berikut beberapa ide dari homeshabby.com dalam menerapkannya di rumah idaman anda :


Ruang Tamu Minimalis

Rumah dengan desain konsep farmhouse biasanya menerapkan unsur klasik pada setiap elemen atau dekorasi rumah. Penerapan unsur klasik dapat diterapkan dengan penggunaan perabotan-perabotan kuno. Karena sifatnya yang klasik, gaya rumah farmhouse juga tidak jarang menerapkan konsep bata ekspos dengan bahan kapur yang identik dengan warna putih pada dinding rumah seperti ruang tamu ini. Tak harus diaplikasikan pada seluruhnya, bata ekspos juga dapat diterapkan pada sebagian sisi dinding saja. Warna yang menonjolkan kesan hangat sangat terlihat dari pemilihan warna coklat, cream, abu-abu, putih dan hitam pada setiap dekorasi yang ada. Sehingga ruang tamu terkesan sederhana, nyaman dan menyenangkan.



Kamar Tidur Minimalis

Ciri khas dari desain kamar farmhouse adalah shiplap walls pada tembok tempat tidur. Ships walls merupakan pelapis tembok dari kayu yang umumnya bermotif garis-garis seperti pada gambar. Pewarnaan yang lembut dan tegas membuat suasana kamar tidur semakin elegan. Karpet bulu pada lantai juga dapat menambah suasana hangat yang tercipta pada ruangan kamar tidur anda. Warna putih dengan dekorasi pernak-pernik dinding berwarna gold emas membuat suasana kamar semakin cantik dan menenangkan.



Dapur Bertema Hijau Muda

Selanjutnya, desain dapur dengan konsep farmhouse ini bertujuan untuk menghadirkan kembali suasana pedesaan yang hangat dan tentram. Kombinasi warna putih yang dominan dengan warna lembut seperti hijau muda dan hitam serta cream pada keset dapur mampu memberikan suasana yang teduh pada ruangan dapur. Anda juga dapat menambahkan hiasan pada pintu kulkas dengan menonjolkan unsur alami untuk mempermanis desain dapur rumah anda.





Jika desain rumah anda berlantai 2. Anda bisa menerapkan desain menarik ini pada balkon atau taman minimalis di lantai atas. Selain itu juga bisa diaplikasikan pada samping atau belakang rumah anda agar terlihat semakin sejuk dan menyenangkan. Terlihat penggunaan batu bata ekspos pada sisi dinding seperti pada ruang tamu sebelumnya, namun sedikit ada perbedaan warna batu bata merah pada balkon. Dekorasi pernak-pernik yang menempel di dinding maupun yang digantung identik dengan bahan-bahan alam seperti bambu, kayu, maupun serabut kelapa untuk mempermanis area santai anda sehingga enak di pandang. 


Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.


Penulis : Imka
Editor    : Munawaroh
Sumber : Instagram @Ferra_nargees




Homeshabby.com adalah website kumpulan desain dan denah rumah minimalis dari yang sederhana hingga rumah minimalis modern. Selain itu terdapat beberapa tips dan trik dekorasi rumah berbagai tema. Tema unggulan kami adalah desain dan denah rumah, inspirasi ruang tamu, kamar tidur, ruang keluarga, kamar mandi, mushola dalam rumah, teras rumah, dan kamar tidur anak.