5+ Inspirasi Kolam Renang Mungil Cocok Untuk Lahan Sempit

 Homeshabby.com - Tak perlu lahan yang berukuran besar untuk membangun kolam renang di rumah anda. Cukup manfaatkan halaman yang berukuran seadanya akan menghasilkan kolam renang yang apik dan cantik. Dengan beberapa desain dan perencanaan yang matang, tentu anda akan memilikinya di rumah anda sendiri. Mari simak beberapa desain kolam renang mungil di bawah ini.


Desain elevasi rendah yang apik pada kolam renang

Instagram/adaczego

Kolam renang berbentuk persegi di belakang rumah ini nampak apik. Dengan elevasi rendah dan berkonsep in-ground, kolam renang ini memiliki permukaan yang sama rata dengan tanah di sekitarnya. Anda dapat memasang panel kayu di sekeliling kolam renang sebagai pembatas dengan area lainnya.


Desain bulat untuk kolam renang tema jungle

Instagram/cuckoo4design

Konsep kolam renang bundar ini sangat efisien. Desain kolam renang ini sangat membantu bagi anda yang memiliki halaman yang mungil dan terbatas. Dekorasi denagn apik dan buat kolam renang dikelilingi tanaman untuk aksen jungle yang cantik dan ciamik.


Fresh dan alami dengan tanaman kaktus

Instagram/decoracionpatiosyjardines

Mungkin kolam renang persegi ini berukuran kurang dari 2 meter. Namun, desain yang sederhana dan stylish membuat kolam renang nampak estetik. Terletak di area sudut halaman, kolam renang ini di dekorasi bersamaan dengan adanya tanaman kaktus di dekat kolam renang, Tata dengan apik untuk hasil desain yang menakjubkan.


Konsep Bohemian yang menyenangkan

Instagram/dwra.lazaridou

Model persegi panjang pada kolam renang di halaman belakang ini nampak stunning. Apalagi mengambil gaya Bohemian, membuat suasana di sekitar kolam renang tampak seperti di area tropis yang santai dan menenangkan.


Tambahkan penerangan di dalam kolam renang

Instagram/jubrapaysage

Agar tampil lebih eye-catching, anda dapat menambahkan lampu di dalam kolam renang. Apakah aman? Tentu dengan bantuan profesional, anda dapat mendiskusikannya agar kolam renang anda menjadi lebih indah ketika hari mulai gelap.


Kolam renang minimalis dengan kontainer

Instagram/loquepasaeneltejado

Konsep kolam renang minimalis dengan kontainer atau dapat disebut dengan model above ground pool ini sangat cocok untuk halaman belakang yang mungil. Anda dapat memiliki box atau kontainer yang diinginkan beserta ukuran yang telah di customize untuk kolam renang kecil di rumah anda.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.

Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.


Penulis  : Yuniar
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.