Inspirasi Rumah Mungil Sederhana Desain Atap Datar

 Homeshabby.com - Meskipun memiliki lahan yang kecil, anda dapat mendesain rumah dengan tampilan yang apik dan tentunya nyaman bagi penghuni. Apalagi memadukan konsep modern pada rumah mungil, tentu akan memberikan efek yang menakjubkan. Berikut ini kami akan menyajikan ulasan mengenai Inspirasi Rumah Mungil Sederhana Desain Atap Datar. Yuk simak!


Tampak depan rumah

Tampilan depan rumah ini nampak ciamik dengan desain dominan warna putih dan dipadukan dengan bata ekspos. Menggunakan atap datar, tentu memberikan rumah ini tampilan yang minimalis. Selain itu, dengan atap datar, dapat dikatakan rumah ini bisa di bangun lagi menjadi dua lantai dan seterusnya.


Sudut rumah

Area sudut rumah yang kosong dan terletak di luar rumah ini dapat diisi dengan kursi. Atau dapat anda gunakan sebagai taman mini dengan meletakkan tanaman pot atau tanaman di rak agar lebih rapi. Didukung dengan dinding bata ekspos, tentu akan membuat suasana terasa lebih adem dan fresh.


Teras depan

Area teras depan yang mungil ini nampak dibiarkan kosong tanpa perabotan. Namun, anda dapat membuat dinding bata di area pembatas atau tiang teras untuk area santai. Selain dapat digunakan sebagai area duduk, dinding dengan tinggi kurang lebih 1 meter ini juga dapat digunakan sebagai meja. Nikmati hari dengan bersantai di area teras ini sambil menikmati teh atau kopi dengan view luar yang menyenangkan.


Ruang tamu

Interior ruang tamu pada rumah mungil ini menggunakan background warna putih. Sehingga akan memberikan kesan ruangan yang lebih besar dan lapang. Dipadukan dengan warna coklat natural pada perabotan, tentu membuat ruang tamu ini nampak apik dan tidak monoton. Letakkan karpet di lantai ruang tamu agar suasana terasa nyaman dan tentu memberikan aksen hangat.


Area kosong

Sedangkan untuk area kosong, tentu dapat anda isi dengan kabinet atau tanaman agar tidak tampak longgar dan membosankan. Cukup kabinet berukuran kecil yang dapat digunakan sebagai area penyimpanan dan tempat untuk men-display barang favorit anda.


Kamar tidur

Desain kamar tidur yang juga mengenakan background putih tentu membuat aksen yang lapang. Dengan meletakkan barang sesuai ukuran ruangan, akan membuat kamar tidur tidak terasa sumpek. Dan juga buat area bawah jendela terdapat kabinet penyimpanan dan dapat difungsikan sebagai area bersantai. Fungsi yang maksimal ini tentu membuat anda betah beristirahat dan menikmati hari libur di kamar tidur.


Dapur dan ruang makan

Dapur dan ruang makan yang menjadi satu tentu akan menghemat ruang di rumah mungil ini. Perabotan yang sesuai dengan ukuran ruangan tentu tidak akan membuat dapur dan ruang makan terasa sempit. Selain itu, buat penyimpanan yang pas agar barang-barang dapur tidak berantakan yang mana akan membuat ruangan lebih kotor dan tidak enak dipandang.


Kamar mandi

Masih menggunakan warna putih, tentu membuat kamar mandi mungil ini terasa lebih lapang. Dengan toilet duduk dan wastafel yang terletak di atas meja granit disampingnya, akan membuat kamar mandi terasa lebih fungsional. Gunakan rak gantung atau built-in sebagai area penyimpanan barang-barang kamar mandi. Hal ini tentu membantu kamar mandi dari kesan yang berantakan dan sempit karena banyaknya barang.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.

Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.


Penulis  : Yuniar
Editor    : Munawaroh
Sumber : iderumahterbaik



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.