Inspirasi Desain Rumah Jepang Minimalis Mungil. Cocok Ditiru!

 Homeshabby.com - Rumah Jepang memiliki desain yang dapat menggabungkan tampilan antara konsep tradisional dan modern. Sehingga dapat menampilkan suasana yang nyaman dan hangat ketika berada di dalam rumah bergaya ala Jepang ini. Berikut ini Homeshabby.com akan menyajikan ulasan mengenai Inspirasi Desain Rumah Jepang Minimalis Mungil. Cocok Ditiru! Yuk mari simak!


Tampilan Fasad Rumah Ala Jepang

Fasad atau tampak depan dari rumah Jepang ini tampak sederhana dan mengedepankan konsep minimalis. Dengan bagian depan rumah dibuat taman kecil, membuat suasana terasa sejuk dan menyegarkan. Untuk halaman dibuat paving dan dilapisi dengan keramik tegel agar dapat menghindari dari kejadian terpeleset ketika musim hujan. Untuk teras rumah, dibiarkan agak kosong dengan hanya di isi bangku kayu sebagai tempat duduk.


Tampak Belakang Rumah Ala Jepang

Tampak bagian belakang dari rumah Jepang ini memiliki desain yang hampir sama dengan tampilan depan. Dengan taman yang dibuat agar membuat suasana terasa lebih segar dan memiliki tampilan yang cantik. Untuk dinding bagian belakang rumah, dibuat bertekstur agar memiliki volume dan tidak terkesan monoton.


Ruang Makan Berkonsep Open Plan

Bagian interior dari rumah Jepang ini menggunakan konsep open plan. Dengan area ruang keluarga, ruang tamu, dapur dan ruang makan dibuat menjadi satu tanpa penyekat. Anda dapat meletakkan meja serta kursi dengan material kayu dan memiliki warna putih agar senada dengan desain interior pada rumah Jepang ini. Dengan penataan yang apik, membuat tampilan interior rumah terasa lebih fresh dan eye catching.


Ruang Keluarga atau Tamu dengan Jendela

Sedangkan untuk ruang tamu yang dapat dibuat menjadi ruang keluarga ini memiliki desain dan dekorasi yang cukup simple. Letak dari ruangan yang dekat dengan jendela, membuat ruangan memiliki pencahayaan yang cukup. Anda dapat meletakkan karpet yang menutupi lantai, serta sofa berwarna senada dengan desain interior. Tak lupa beri dekorasi berupa tanaman dan ornamen agar ruang tamu dan keluarga ini memiliki suasana yang hidup.


Kamar Tidur Minimalis yang Cantik

Desain kamar tidur yang cukup sederhana dan minimalis ini mudah untuk di tiru. Dengan hanya menempatkan tempat tidur, meja kabinet, serta lemari sebagai tempat penyimpanan baju. Untuk bagian dinding kamar tidur, anda dapat mendekorasinya dengan konsep ala Shoji. Shoji merupakan rangka keramik yang disusun kemudian dilapisi dengan kertas yang direkatkan. Shoji sendiri sering ditemukan pada pintu atau penyekat dalam rumah Jepang.


Nuansa Interior Tampak Lembut pada Dapur Minimalis

Untuk dapur dalam rumah Jepang ini memiliki tampilan sederhana. Dengan meja atau kitchen set memiliki desain lurus dan mengenakan warna putih serta terdapat aksen kayu, membuat dapur tampak apik dan lapang. Anda dapat mendekorasi dapur dengan meletakkan tanaman hijau yang menyegarkan diletakkan dekat area jendela atau pintu.


Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.


Penulis  : Yuniar
Editor    : Munawaroh
Sumber : Instagram/rumahfavoritkita 


Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.