5 Contoh Taman Minimalis yang Cantik Di Lahan Sempit



Homeshabyy.com -- Taman rumah terkadang menjadi bagian yang kurang diperhatikan apalagi di percantik. Padahal dengan keberadaan taman yang anda miliki meskipun dengan lahan yang kecil dan sempit dapat menciptakan suasana yang asri dan tenang. Taman rumah  yang minimalis bisa dijadikan pilihan cocok untuk diaplikasikan di rumah anda. Jangan bingung ya bun untuk mengatasi kebingungan ini. Simak aja ulasan berikut yang bisa anda jadikan solusi. Semoga bermanfaat.


 1. Taman minimalis di area bawah tangga


Pada umumnya pada area tangga bawah sering tidak digunakan atau malah kosong. Tapi kali ini untuk mempercantik ruangan anda, aplikasikan dengan penempatan taman yang dapat menambah kesan asri di dalam rumah. Kursi yang bagian atasnya menggunakan kayu dengan coffee table berwarna hitam yang senada memberikan kesan klasik pada area ini. Penggunaan lantai keramik yang diganti dengan tegel abu tersusun secara persegi dan di kelilingi batu koral putih memberikan kesan lebih asri pada rumah ini. Beberapa dekorasi yang senada dan tanaman yang terdapat pada bagian sudut memberikan kesan asri dan  sejuk. 


2. Taman minimalis di area dapur



Taman yang berada di area samping dapur dapat memberikan kesan terbuka dan terang. Lahan sempit pada bagian samping dapur dapat di manfaatkan untuk memebuat taman yang dapat memperindah tampilan area ini. Dengan menyesuaikan space yang ada bagian ini nampak asri dan sejuk. Beberapa tanaman gantung yang memberikan kesan alami dan cukup menambahkan sedikit tanaman agar nampak luas. Pencahayaan yang cukup dengan kanopi tempered glass diatasnya dapat melindungi area ini saat hujan. 


3. Taman minimalis memanfaatkan bagian teras


Teras rumah yang biasanya menyisakan ruang kosong memberikan kesan hampa pada rumah, kali ini bisa untuk di siasati dengan menjadikan area taman minimalis yang asri dan nyaman. Tanaman hias yang sejenis dengan penggunaan pot polos berwarna putih memberikan kesan rumah ini semakin hidup dan segar. Tanaman yang disusun secara vertikal pada area eksterior dinding rumah dapat memberikan kesan yang rapi, luas dan tanpa sesak. 



4. Taman minimalis di samping rumah


Nah apakah rumah anda memiliki space kosong seperti ini? Jika hanya digunakan untuk jalan, anda bisa merubahnya dengan mendesain dengan taman minimalis. Bata dengan unfinish dan lantai kayu berwarna senada memberikan kesan vintage pada area ini. Namun pilihan ini sangat cocok untuk anda jadikan area taman seperti ini. Sesuaikan dengan pola yang memanjang dengan menamam pohon ataupun tanaman dengan berderet untuk menambahkan kesan yang natural.


5. Taman minimalis area fasad rumah


Jika anda menginginkan area taman yang terlihat luas dan tidak sesak, dengan menhadirkan titik fokus di bagian tertentu. Taman yang tersusun secara persegi ini cocok untuk anda aplikasikan pada lahan yang sekiranya cukup dan sedikit lapang. Anda bisa menempatkan kursi panjang untuk bersantai dengan beberapa tanaman yang sejenis. 

Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber


Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.