Tips Hunian Sederhana Minimalist Gaya Japandi | 80 Meter Persegi

 Homeshabby.com - Rumah yang dibangun dengan gaya Japandi ini nampak sederhana dan minimalis. Seiian itu, hunian yang dibangun dengan mengedepankan fungsionalitas ini tentu membuat hunian terasa nyaman meskipun berukuran mungil. Berikut ini kami akan memberikan ulasan mengenai Tips Hunian Sederhana Minimalist Gaya Japandi | 80 Meter Persegi. Yuk mari simak!


Eksterior

Tampilan eksterior rumah ini nampak timeless dengan desain nuansa warna putih dan juga material alami. Dan juga dengan atap miring, membuat rumah tampil modern dan cocok untuk milenial. Buat taman mini di bagian depan hunian untuk aksen lingkungan yang fresh.


Memanfaatkan space

Memanfaatkan space tentunya akan membuat hunian akan memiliki space yang lebih dan membuatnya terlihat lebih besar. Seperti halnya di area ruang tamu ini, anda dapat membuat meja di selipkan di sebelah sofa. Meja kecil yang juga digunakan sebagai ganti meja di depan sofa tentu akan sangat membantu hunian kecil ini terasa lapang dan nyaman.


Desain dengan material alami

Desain hunian yang menerapkan gaya Japandi tentu akan mengombinasikannya dengan dekorasi material alami. Seperti menerapkan palet kayu atau rotan untuk interior yang apik


Berkreasi dengan storage untuk hunian rapi

Dengan membuat rak built-in, dapat membantu anda memiliki hunian yang lapang. Selain dapat mengurangi furnitur di dalam rumah, hal ini tentu akan membuat anda lebih menghemat budget dan lahan.


Ruang tamu minimalis

Desain ruang tamu ini nampak apik dan match dengan memadu-madankan sofa dan karpet. Selain itu, dengan peminimalisiran barang, membuat ruang tamu tampak lapang dan nyaman untuk memuat banyak orang.


Dapur

Dapur yang mengenakan letter L ini juga memberikan aksen yang apik. Dengan memaksimalkan fungsionalitas, anda dapat meletakkan meja makan di bagian tengah dapur yang kosong. Pasang lampu gantung yang apik serta estetik untuk hasil akhir yang apik dan ciamik.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.

Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.


Penulis  : Yuniar
Editor    : Munawaroh
Sumber : ravv.house



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.