Inspirasi Rumah Hijau Menyegarkan Bikin Suasana Makin Segar

Inspirasi Rumah Hijau Menyegarkan Bikin Suasana Makin Segar


Homeshabby.com -- Memilih warna cat juga dapat memberikan kelebihan tersendiri pada hunian. Selain itu, warna cat yang tepat juga dapat memberikan pengaruh besar pada seluruh anggota keluarga. Jika anda ingin menampilkan rumah sejuk dan menyegarkan, warna hijau dengan dekorasi senada bisa diterapkan untuk menciptakan suasana tropis dan terlihat lebih segar. Simak pembahasan lengkapnya pada Inspirasi Rumah Hijau Menyegarkan Bikin Suasana Makin Segar di bawah ini:


Tampak fasad rumah

r.nur12_


Rumah hijau ini memiliki 2 lantai yang dibuat model kantilever sehingga area garasi bisa sekaligus dijadikan ruang tamu konsep terbuka. Rumah ini tampak unik dengan tangga di bagian luar yang penuh tanaman gantung. Nuansa hijau terlihat jelas pada bagian teras atas rumah serta aksen eksterior putih yang membuat rumah lebih netral. Pemilik juga membuat aksen taman di luar rumah supaya hunian lebih sejuk.



Ide teras rumah yang segar



Dimulai pada bagian teras, hunian ini mendesain eksterior teras dengan rapi. Cat eksterior warna hijau lime dengan material pintu putih memberikan kombinasi baru yang memperlihatkan tampilan jauh lebih fresh. Apalagi dengan penataan tanaman hias di sekitar teras membuat hunian lebih segar dan sejuk saat siang hari. Meski ukuran teras ini terlihat kecil, anda bisa meminimalisir beberapa perabot ataupun tanaman supaya tidak terlihat penuh di satu sisi pintu saja.



Ruang tamu segar dengan sofa hijau



Pada bagian interiornya, pemilik masih sama seperti bagian eksterior dengan warna hijau segar. Diterapkan untuk bagian sofa serta cushion, dinding masih berlatar putih untuk membuat tampilan ruang yang seimbang dan terlihat netral. Beberapa aksen dekorasi seperti tanaman kering, rak ambalan ataupun satu kabinet terbuka bisa ditempatkan pada sisi ruangan untuk tempat dekorasi yang menonjol.



Spot santai yang menyegarkan


Jika masih memiliki space kosong di rumah, daripada dibiarkan kosong ide ini bisa jadi salah satu inspirasinya. Menempatkan satu set kursi kayu dengan cushion tropical, anda bisa mengimbangi dengan wall decor senada warna hijau. Tanaman hias dapat ditempatkan di sisi kursi dengan planter atau hanging plant supaya lebih estetik.



Kamar tidur yang estetik



Gabungkan dua warna pada interior kamar tidur supaya lebih menonjol dan terlihat dekoratif. Kasur dengan ukuran queen size ini bisa anda jadikan sekaligus sebagai kamar tidur utama. Buat aksen cantik pada table lamp dengan nuansa warm yang hangat agar lebih estetik. Sertakan sprei, sarung bantal dan sekaligus karpet nuansa hijau untuk sentuhan tropical yang mendominasi.


Ide dapur rumah



Dapur rumah dengan ukuran yang cukup luas ini memiliki bentuk Letter L dengan warna putih dan hijau untuk dua kombinasi warna yang menarik. Tampilan sederhana di ruang dapur menggunakan meja cor yang masih menyisakan kolong untuk tempat simpan. Tidak hanya itu saja, pemilik juga menambahkan kabinet lengkap di sepanjang dinding model terbuka agar leluasa dan mudah saat mencari perlengkapan dapur.


 
Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.