Inspirasi Desain Rumah Minimalis Kece Tak Terbendung. Idaman Masa Kini

 

Inspirasi Desain Rumah Minimalis Kece Tak Terbendung. Idaman Masa Kini

Homeshabby.com -- Kriteria idaman rumah setiap orang berbeda-beda. Mulai dari konsep yang digunakan, desain eksterior dan interiornya, rumah selalu menjadi tempat nyaman untuk berpulang, beristirahat dan berkumpul bersama keluarga. Anda bisa menemukan inspirasi rumah pada berbagai artikel salah satunya Inspirasi Desain Rumah Minimalis Kece Tak Terbendung. Idaman Masa Kini di bawah ini.

Banyak inspirasi rumah yang menarik bisa anda jadikan contohnya untuk membangun rumah di masa mendatang. Penatannya pun bisa anda siasati dan sesuaikan dengan ukuran supaya funriturenya tidak berlebihan. Sesuai rekomendasinya, simak ulasan menarik di bawah ini:



Teras minimalis dengan keramik motif kayu


Idaman masa kini yang bisa anda tata ruangnya adalah area teras. Mengusung konsep earth tone dengan keramik motif kayu yang homey. Tanpa penggunaan furniture pun teras ini tetap nyaman dijadikan tempat santai dengan konsep lesehan. Tempatkan berbagai tanaman hias untuk membuat kesegaran rumah yang lebih asri. 
Jika anda masih memiliki halaman yang cukup luas, tutup menggunakan batuan koral yang fungsional untuk resapan air. Visual dari teras ini semakin manis karena adanya detail kisi-kisi rumah atau bisa dijadikan sebagai secondary skin yang dinamis.

Desain ruang tamu minimalis yang homey



Trend interior ruang dengan warna cokelat sering diaplikasikan pada rumah dikarenakan membuat suasana jadi lebih hangat dan nyaman. Ruang tamu minimalis dengan sofa beserta cushion motif etnik memberikan tampilan yang ciamik. Penatannya yang rapi bisa anda pilihkan rak display di sepanjang dinding untuk tempat pajangan yang lebih estetik. Karena ukurannya yang tidak terlalu besar, anda bisa memaksimalkan pencahayaan alami dari bagian jalusi hingga ventilasi ruang menggunakan teralis yang lebih detail dan tampak aman.


Ruang keluarga minimalis konsep lesehan

Meski pada rumah minimalis, desain ruang keluarga tetap dibuat untuk menbuat arear khusus dan intim saat berkumpul bersama orang rumah. Interior minimalis dengan konsep lesehan di bawah tampak indah dengan karpet motif bergaya tropical penuh bunga. Fungsional sudut ruang di isi dengan rak terbuka dengan tanaman yang mampu memberikan kesegaran ruang. Sebagai pembeda, bedakan ruangan di rumah dengan konsep open plan tanpa sekat supaya ruangan terlihat terbuka dan lapang.


Sudut ruang kecil untuk area kerja


Ruangan tidak akan lengkap tanpa adanya area khusus seperti area kerja. Apalagi bagi anda yang super sibuk mengurusi dokumen kantor dan tidak sempat untuk menyelesaikan di kantor. Rumah jadi tempat utama untuk mengerjakan kegiatan kantor yang belum usai. Maka dari itu detail sudur ruang di ubah jadi tempat kerja yang nyaman lengkap meja dan kursi roll. Interior yang masih dengan warna cokelat bergaya Scandinavian tampak manis penuh dekorasi wall-art bertema dan penuh semangat.


Desain kamar tidur anak konsep lesehan nuansa pink


Kamar tidur anak perlu disiapkan sejak dini supaya mereka belajar mandiri untuk membersihkan kamarnya. Konsep shabby pink yang menyenangkan dan tampak ceria ini menggunakan kasur lesehan untuk menjada keamanannya. Lengkap dengan dekorasi dinding warna pink bertema alam dan pohon cita-cita, kabinet terbuka sebagai ruang simpan ini maksimal sebagai tempat dekorasi keperluan anak. 


Desain dapur minimalis tanpa kabinet atas


Ruang penting berikutnya adalah dapur. Kegiatan masak dan makan yang sering dilakukan di tempat ini, maka penting untuk membuat dapur jadi lebih menarik dan desainnya rapi. Anda bisa memanfaatkan space mungil dengan model dapur letter L dari bahan cor. Bagian kolong dapat dimanfaatkan sebagai tempat simpan perabot dapur hingga bahan masakan lain. Berikan penerangan alami dari ventilasi jendela untuk penghawaan dan sirkulasi yang lancar.


Ruang open plan yang lapang


Bagi anda yang memiliki ukuran cukup mungil, menerapkan konsep open plan bisa anda coba. Seperti ruang makan yang berada di rumah ini. Fungsionalnya tampak lapang sebagai kabinet simpan hingga aksen mini bar. Interior minimalis diterapkan untuk membantu ruangan tampak lebih melegakan. Anda bisa memaksimalkan dengan lighting di ruang makan seperti yang terlihat.






Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Desain Rumah Minimalis



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.