7 Contoh Taman Minimalis Yang Bisa Anda Contoh untuk Rumah Anda

 
7 Contoh Taman Minimalis Yang Bisa Anda Contoh untuk Rumah Anda 

Homeshabby.com -- Sisa lahan yang cukup beragam untuk setiap rumah tidak selalu berada di depan. Melainkan sesuai desain dan penataan rumah yang dibuat oleh pemilik untuk memaksimalkan lahan secara fungsional. Jika biasanya lahan kosong dirumah diabaikan tanpa dekorasi, kali ini anda bisa mencoba cara baru dengan membuat taman rumah yang estetik dan membantu peghawan rumah agar lebih segar. Adanya taman dirumah tidak hanya untuk menambahkan aksen cantik saja, melaikan bisa memberikan ketanangan jiwa dan mengajarkan pemilik rumah tentang rasa tanggung jawab.

Aktivitas yang positif seperti menata taman rumah atau menjadikan lahan kosong tersebut untuk kebun sayur yang bisa diarea sempit sekaligus. Bagi anda yang masih memiliki lahan kecil atau besar di rumah, yuk maksimalkan area tersebut untuk taman rumah. Sebagai contohnya, simak 7 Contoh Taman Minimalis Yang Bisa Anda Contoh untuk Rumah Anda  berikut ini:



Taman kecil nan estetik di depan rumah

denipancas

Berikunt desain taman minimalis yang berada di depan rumah. Meski ukurannya kecil, anda tidak terlalu membutuhkan usaha keras untuk mendesainnya. Lahan dengan batu alam ini sangat fungsional untuk resapan air hingga menambah visual yang menarik. Anda bisa menaman berbagai tanaman hias supaya menunjang tampilan fasad lebih menyejukkan. Tambahkan dengan dekorasi cantik berupa aksen kayu untuk secondary skin agar lebih stylish.


Taman di balkon rumah yang dekoratif

rumahnayyara20

Apabila anda tidak memiliki lahan lain di halaman rumah, untuk membuat taman anda bisa mencoba area lain seperti rooftop. Trik untuk membuat taman kecil di rooftop atau balkon rumah, gunakan dekorasi simpel seperti aksen tanggul untuk tempat duduk. Samakan pemilihan pot tanam dengan warna terracotta yang menarik. Masih dengan lahan yang ditutupi batu alam, ini sangat fungsional untuk dijadikan dekorasi impressive di sekitar rumah.


Desain taman kecil di void area

dewi_lsg

Mainkan sisi kreatifmu dengan membuat taman di dalam rumah. Desain taman kecil di bawah void area ini bisa maksimal cantik dengan penataan rapi. Meski tidak untuk tempat santai, area ini sangat pas untuk tempat tanaman hias. Karena berada di void area, sehingga penghawaan dan cahaya dapat masuk lebih intesn untuk pertumbuhan tanaman hias di rumah.


Taman kecil di sudut teras

idetamanrumhku

Gaya baru yang impressive kali ini bisa dijadikan pilihannya saat mendesain taman rumah. Taman minimalis yang berada di sektiar teras berukuran kecil dijadikan sekaligus untuk tempat santai. Dinding rumah yang cantik dibuat aksen built-in storage untuk tempat tanaman hias kecil seperti sukulen. Anda juga bisa memberikan efek manis lain dengan tanaman gantung hingga air terjun mini yang cocok jadi kombinasi apik di sekitar rumah.


Taman kecil bergaya rustic

ria_ardiani

Tampilan yang sejuk dan menyegarkan dari teras rumah ini terbantu dari berbagai tanaman yang menggantung dan tersusun rapi di sepanjang jalan. Tidak hanya dari tanaman hias saja yang membuat rumah ini semakin asri. Gaya teras rumah dengan aksen rustic dimaksimalkan pada penggunana furniture simpan tanaman dan bebrapa aksen rak display lain. Selain itu, model mini vertikal garden dijadikan pusat tampilan teras rumah yang semakin estetik di bagian sudut.


Taman minimalis dengan dinding batu alam

syafa_almahyra

Kembali lagi dengan desain taman yang berada di dalam rumah. Area sempit ini nampak instagramable untuk dijadikan bahan positngan. Desain taman minimalis yang lengkap unsur alami dan dekrosinya menghadirkan sentuhan apik dan tampil idealis. Tanaman hias yang sangat cantik untuk dijadikan pilihan adalah tanaman berbunga dengan warna-warni yang menampilkan efek cantik untuk dilihat. 


Apalagi dengan dinding rumah yang menggunakan batu alam paras jogja. Tampilannya sangat timless dan membuat area kecil di rumah jadi spot favorit untuk berkreasi hal baru yang lebih menarik.


Taman rumah dengan lampu sorot

nenihadiastuti


Desain taman mungil depan rumah ini sangat istimewa. Lahan sisa kecil bisa dimanfaatkan untuk tempat tanamna hias yang menarik. Taman minimalis ini nampak unik karena kombinasi lahan batu alam dan rumput hias menjadi penutup lahan agar semakin menarik. Taman yang tidak diisi dengan berbagai tanaman hias inipun tetap menarik karena detail cantik dari taman ini akan terlihat saat malam hari karean adanya lampu sorot di tengah lahan.


Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.