7 Ide Desain Memanfaatkan Taman Belakang Rumah Sempit Jadi Cantik&Keren. Coba, Yuk!

7 Ide Desain Memanfaatkan Taman Belakang Rumah Sempit Jadi Cantik&Keren. Coba, Yuk!

Homeshabby.com -- Lahan sempit dibelakng rumah ternyata bisa dimanfaatkan untuk ragam area fungsional dirumah yang penting. Sebagai penunjang kegiatan, area santai dan kegiatan rumah tangga lain bisa dengan cara memanfaatkan lahan belakang dirumah seperti 7 Ide Desain Memanfaatkan Taman Belakang Rumah Sempit Jadi Cantik&Keren berikut ini.

Lahan sempit yang tersisa tidak menutup kemungkinan untuk bisa digunakan dengan baik. Sayangnya beberapa pemilik rumah lebih memilih membiarkan tanpa kegunaan yang malah akan menimbulkan kesan suram hingga dihuni berbagai binatang. Untuk mengatasinya berikut ide desainnya yang bisa anda coba.



Taman belakang rumah sempit jadi ruang tamu

rumah_home2


Dipilih sebagai area makan di belakang rumah yang sempit ini tentu akan memberikan efek nyaman. Area yang berada di dekat bawah tangga ini tepat sekali jika dijadikan taman minimalis sekaligus. Menikmati suasana makan dengan keindahan taman kecil dirumah akan membeirkan efek segar yang positif. Begitu juga dengan penggunaan material furniture dari satu set kayu alami kombinasi rotan semakin cantik bergaya Scandinavian.



Area baca di taman belakang yang sempit

anyaalmira

Ide menarik selanjutnya adalah membuat area baca di taman belakang rumah. Cara ini sangat efektif untuk mengurangi kesan kosong dan membosankan dirumah. Meski dengan ukuran kecil, anda cukup menyiapkan satu kuris dan meja kopi dari bahan rotan alami yang dapat memberikan suasana natura dan bekesan. Apalagi dengan area belakang rumah yang memiliki area terbuka, tentu saja akhir pekanmu bisa lebih produktif  diakhir pekan daripada hanya melihat gadget.



Ide menarik taman belakang sebagai coffee corner

indanarfab

Quality time bersama keluarga dirumah sangatlah menyenangkan. Apalagi mendekat akhir pekan yang biasanya sering hangout bersama kawan, anda bisa berkumpul dengan keluarga saja dirumah. Nah untuk membuat suasana keluarga semakin hangat anda bisa membuat coffee corner yang asik untuk berkumpul bersama. Dekorasinya yang elegan dominan warna hitam memberikan efek nyaman dan suasana hangat saat berkumpul. Dilengkapi juga dengan alat musik, anda bisa melakaukan konser kecil bersama keluarga yang paling menyenangkan sembari menikmati kopi buatan ibu tercinta.


Desain taman belakang sempit dengan ayunan

chayra_utami

Keterbatasan lahan dibelakang rumah yang sempit bisa saja disulap dengan tampilan cantik menyegarkan. Anda bisa membuat konsep taman minimalis dnegan ayunan dari kayu yang homey. Sebagai pelengkap, hadirkan tanaman hias disekeliling lahan agar saat musim kemarau dapat meradam hawa panas masuk ke dalam rumah. Selain itu, tambahkan lampu bohlam disekitar ayunan untuk memberikan suasana romantis dan tampilan lebih menawan.


Ide taman belakang rumah sebagai mushola

omah_sinau_ririndra

Ibadah jadi hal penting yang sifatnya wajib untuk setiap muslim. Perlunya ibadah juga membutuhkan area agar ibadah yang dilakukan lebih tenang. Namun bagi anda yang memiliki lahan sempit  untuk membuat mushola, desain taman belakang ini bisa diubah jadi ruang ibadah. Meski ukurannya tidak terlalu besar anda dapat memberikan dekorasi earth tone yang hangat dan tenang. Manfaatkan juga lahan sisa disekitarnya untuk dijadikan tempat wudhu, supaya ibadah jadi lebih mudah.


Ide taman belakang rumah jadi laundry room

rumah.indah30

Meski memiliki rumah dua lantai, tidak menutup kemungkinan sang pemilik tetap kesulitan untuk memiliki lahan besar pada biasanya. Nah ide taman belakang yang bisa dijadikan ruang laundry ini sangat cermat untuk dijadikan inspirasinya. Area laundry yang berada di bawah tangga pun memaksimalkan kabinet simpan dan sebagai area jemrur sekaligus. Dengan memafaatkan lahan sempit disekitar rumah seperti ini, dijamin rumahmu bagian sudut manapun tetap kan bermanfaat untuk menunjang kegiatan seluruh keluarga.



Desain cafe pribadi di area belakang

rumahmasagini

Selain dijadikan taman rumah saja, lahan sempit yang tersisi dibagian belakang rumah bisa dijadikan cafe rpibadi seperti ini. Ukurannya memajnag dengan meja  multiplek kayu khas warna cokelat glossy disenadakan antara penggunaan kursi bar dari bahan rotan alami. Mengusung konsep cafe yang kekinian, kesan romantsi dari cafe belakang rumah ini nampak cantik dengan adanya hanging lamp yang terang. 




Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.