6 Desain Terbaru Dapur Minimalis Ukuran 2 x 3 M

 

Homeshabby.com -- Anda memiliki ukuran dapur yang cukup mungil serta penataan ruang sedikit membingungkan ? Kali ini anda bisa lho bund memberikan tampilan dapur agar lebih cantik meskipun dengan ukuran hanya 2 x 3 m. Penataan dapur serta interior di dalamnya bisa anda siasati untuk memberikan sedikit space lega di sekitarnya. Sentuhan dekorasi serta penataan interior yang tepat akan membuat dapur di rumah semakin menarik dan tentunya fungsional. Mengenai desain dapur kali ini simak ya bund ulasannya, semoga bermanfaat.


Dapur by : veyalvia22

Desain dapur kali ini memiliki konsep yang fungsional menyatu dengan area makan tanpa penyekat ataupun pembatas ruang. Area makan dengan mini bar ini bisa menjadi solusi untuk anda yang memiliki ukuran rumah cukup minimalis. Backspalsh yang di pilih pada area ini lebih menggunakan bata ekspose untuk memberikan sedikit  sentuhan natural agar lebih ramah lingukungan. Sebagai tipuan pada sebuah ruang untuk kesan yang lebih luas, penggunaan interior berwarna putih ini bisa anda terapkan selain bersih juga membuat ruang semakin luas.


Dapur by : annisaarmada

Terkesan semi outdoor berkat area terbuka untuk penghawaan melegakan serta cahaya matahari masuk ke dalam ruang secara leluasa. Dapur berukuran kecil seperti ini bisa anda siasati dengan berbagai cara. Menyiasati area dapur untuk membuat semakin segar meskipun dengan ukuran yang minimalis, anda bisa mengaplikasikan penutup atap dari kanopi kaca sebagai kesan terbuka. Selain itu, tanaman yang hadir pada dapur ini bisa membuat suasana semakin natural dan menyejukkan, dengan begitu area dapur akan terasa lega tanpa sesak.



Dapur by : rumah_firan

Terasa fungsional untuk desain dapur berikut ini yang tergabung dengan laundry room menjadi satu. Pembagian ruang menyatu dengan fungsi lainnya pada rumah memang memberikan kesan efisien mengingat ukuran yang kecil. Penggunaan material yang ramah lingukan dan mudah di jumpai, bata eskpose ini bisa anda pilih untuk bagian backsplah serta dinding sebagai penyekat ruang. Tak hanya dengan bata eskpose, material kayu sebagai kabinet ini pun terasa natural dan lebih dingin. Sebagai akses udara masuk silih berganti, anda bisa meletakkan roster di bagian atas untuk suasana lebih segar tanpa rasa pengap.




Dapur by : arsitag

Tak jau berbeda dengan beberapa desain dapur di atas, konsep semi outdoor pun di pilih untuk membuat suasana berbeda dan terkesan lebih alami. Penggunaan kanopi kaca sebagai penutup atap pada area dapur ini di pilih sebagai tambahan cahaya alami ketika siang hari tanpa menggunakan lampu agar lebih ramah lingkungan. Menyatu dengan area makan pada ruangan yang kecil ini menjadi alternatif tepat jika bisa anda coba. Apalagi di tambahkan dengan dekorasi lebih estetik dari dinding roster serta tanaman gantung membuat suasana semakin menyegarkan. 


Dapur by : zhie.family

Minimalis dengan warna senada, dapur ini memberikan tipuan ruang dari interior putih yang menyeluruh. Agar terasa lega meskipun berukuran kecil, anda bisa menambahkan kabinet untuk tempat penyimpanan perabot masak agar tidak berserakan ke seluruh ruang. Selain itu sebagai fungsional tambahan, di area sink bisa anda letakkan rak-rak an guna untuk memaksimalkan ruang agar lebih rapi dan modern.



Dapur by : so_sweety966

Terkesan lebih klasik dengan dekorasi dari anyaman bambu untuk memberikan kesan lebih estetik. Dapur pada rumah ini memiliki bentuk letter L yang sangat memaksimalkan ruang agar terasa lebih lega tanpa sesak. Selain itu untuk area backsplah pada dapur ini lebih menggunakan tegel sebagai cara agar memudahkan saat terkena noda dan kotoran. Tanpa tambahan kabinet di atasnya, area dapur ini mengganti alternatif lain dengan rak-rak untuk memaksimalkan ruang agar lebih efisien dan terasa melegakan. Untuk memberikan kesan yang fungsional, anda bisa menambahkan satu meja untuk memudahkan anda ketika selesai berbelanja sebagai tempat belanjaan sebelum menyimpan di kabinet.



Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Berbagai Sumber



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.