Desain dan Denah Rumah Type 36/60 M2, 2 Kamar Tidur + Inspirasi Laundry Room di Ruang Sempit yang Tampil Lebih Kekinian

 

Homeshabby.com -- Good morning bunda cantik, Bingung mencari desain rumah type 36 yang cocok untuk keluarga kecil anda ? Rumah type 36 adalah rumah dengan luas bangunan 36 m2 dengan luas lahan biasanya sekitar 60m2 atau 70m2. Di ulasan pagi yang cerah ini akan di bahas mengenai bangunan rumah type 36 yang memiliki 2 kamar tidur serta di lengkapi inspirasi desain laundry room pada ruang sempit yang tampil lebih kekinian khusus buat anda di rumah

Fasad rumah yang tampil lebih sederhana menggunakan atap pelana genteng flat beton dan aksen woodplank pada bagian dinding teras mampu menciptakan desain eksterior yang modern dan tentunya sesuai dengan perkembangan jaman. Berikut penjabaran :


Nampak samping depan rumah type 36/60m2

Model fasad memang dibuat lebih simple seperti yang banyak kita temui di desain-desain hunian pada komplek perumahan baik di pedesaan maupun perkotaan. Halaman di buat lebih airy untuk pemanfaatan carport dan taman cantik, namun jika anda ingin suasana lebih teduh dan sinar matahari bisa terhalang, anda bisa menambahkan kanopi ataupun pagar depan dengan gaya atau konsep yang sesuai dengan bangunan. Banyaknya ventilasi cahaya di setiap sisi dinding eksterior dengan pintu utama bagian tengah membuat kesan ruang rumah lebih homey dan earthy.


Nampak belakang rumah type 36/ 60 m2

Dengan ukuran bangunan 6 x 10 m di buat semaksimal mungkin untuk pemanfaatan ruang indoor, sehingga bagian belakang nampak terkesan tertutup. Namun jika anda lebih menyukai suasana yang lebih terbuka, anda bisa menambahkan pintu belakang ataupun mengganti atap bagian belakang menjadi atap transparan yang tembus pandang, sehingga pencahayaan mataharipun bisa masuk ke dalam rumah baik dari fasad maupun belakang rumah. Beberapa jendela dengan material kaca atau kayu juga bisa melengkapi bagian ruang tidur anda sehingga akan lebih sejuk dan baik juga untuk waktu istirahat anda.

Inspirasi laundry room di bagian tengah ruang belakang ukuran 1,3 x 1,3 m

Berikut Homeshabby.com berikan inspirasi bagaimana gambaran mengenai desain laundry room mungil pada rumah type 36/60m2 ini yang nampak lebih luas dan efisien. Seperti dijelaskan sebelumnya, jika anda ingin ruang yang lebih terbuka, pengubahan model atap menjadi transparan seperti ini bisa membuat ruang sempit lebih airy dan efisien untuk anda gunakan sebagai area jemur di dalam rumah. Model media jemur yang saving space, dengan teralis besi yang menggantung pada bagian kanopi bisa anda coba di rumah. Selain itu jangan lupa selalu menambahkan tanaman hidup baik pada pot atau jenis tanaman rambat agar bisa menyerap udara menjadi lebih menyegarkan suasana rumah.

Denah pembagian ruang rumah type 36
 
Pembagian ruang pada rumah dengan luas bangunan 36 m2 ukuran 6 x 10 m dan luas lahan 60 m2 ini antara lain :
Halaman depan untuk carport 3 x 4,5 m dan taman hijau serta teras depan 3 x 4 m. Masuk ke interior rumah terdapat living room sekaligus family room yang menjadi satu 3 x 3 m, open space dengan area kitchen di belakangnya 3 x 1,6 m (dining room bisa anda tambahkan mini bar yang sekaligus bisa menjadi sekat ruang multifungsi), di sudut belakang terdapat bathroom untuk public area berukuran 1,3 x 1,7 m, laundry room 1,3 x 1,3 m. Sedangkan untuk ruang sebelah kiri dimanfaatkan untuk private area yaitu 2 bedroom dengan ukuran yang sama yaitu 3 x 2,7 m.

Dari inspirasi desain dan denah rumah type 36/60m2 di atas, semoga menjadi ulasan bermanfaat yang cocok untuk kebutuhan keluarga kecil anda ya, jangan lupa colek suami tercinta agar bisa mewujudkan hunian idaman bersama-bersama. aamiin.


Bagi anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.

Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. 

Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.



Penulis      : Imka

Editor        : Munawaroh

Sumber      : Denahrumah.id