Desain dan Denah Rumah Lantai 1 Ukuran 8 x 12 M Lengkap dengan Fasilitas 3 Kamar Tidur dan Musholla

 



Homeshabby.com -- Rumah yang ideal adalah rumah dengan fasilitas yang lengkap untuk menunjang kegiatan setiap anggota keluarga. Dengan desain yang menarik dan lengkap dengan fasilitas yang memadai tentunya akan menghadirkan suasana yang nyaman dan menyenangkan untuk melakukan aktivitas dirumah. Desain kali ini kami akan bagikan mengenai rumah dengan ukuran 8 x 12 M lengkap 3 kamar tidur dan musholla. Semoga desain yang satu ini bisa menjadi pilihan menarik untuk bisa di aplikasikan pada hunian impian anda. Selamat menikmati ulasan tentang desain rumah ini dan semoga bermanfaat. 




Tampilan fasad pada rumah ini terkesan terbuka dan lebih natural dengan penggunaan batu alam pada bagian bangunan depan yang dikombinasikan dengan jendela kaca membuat suasana di rumah ini semakin sejuk dan udara yang di dapat sangat cukup untuk menciptakan rumah yang sehat. Begitupun dengan bagian pagar menggunakan material batu alam serta mengkombinasikan dengan pagar kayu yang terbuka dari bahan kayu, sehingga suasana di rumah ini terlihat eye catching dengan penggunaan unsur alami.





Tampak bagian atap ini menggunakan genteng flat beton dengan model atap miring berwarna senada dengan tampilan fasad depan. Kesan yang lebih minimalis di dapat dari rumah ini yang juga mengkombinasikan dengan atap dak beton pada bagian belakang bangunan rumah ini. Terlihat space yang kosong tanpa penutup rumah yang sengaja di aplikasikan untuk penempatan area laundry, sehingga memudahkan pemilik rumah untuk mendapat cahaya yang maksimal. Di area carport sengaja menggunakan kanopi kaca untuk memberikan kesan yang lebih terbuka dan pencahayaan mudah di dapat dari sinar matahari. 






Ruang tamu di rumah ini memiliki total ukuran 6.5 m2 dengan tampilan yang minimalis berkat penggunaan interior yang tepat. Mengingat ukuran ruang yang kecil namun pemilihan dekorasi yang apik di ruangan ini terlihat sangat cantik. Beberapa tanaman hias yang di aplikasikan pada penyekat ruang ini mampu memberikan nuansa yang natural, begitu juga dengan pintu dari rumah ini yang menggunakan bahan dasar kayu senada dengan lantai keramik dengan finihsing yang hampir menyerupai. 




Pada bagian belakang dari rumah ini terdapat area laundry dengan ukuran yang mungil namun tetap memberikan kesan terang dan terbuka pada rumah ini. Terlihat tanpa penutup atap agar mampu memaksimalkan cahaya matahari untuk masuk ke dalam ruangan ini dan ruangan lainnya berkat pantulan dari pengaplikasian jendela kaca pada beberapa ruang di sebelahnya.





Yang pasti di tunggu-tunggu inilah pembagian denah dari rumah berukuran 8 x 12 m dengan luas bangunan 100 m2 dintaranya pada area paling depan terdapat carport dengan ukuran 5.07 x 2.78 m, terdapat teras dan taman berukuran 1.77 x 5.07 m. Pada bagian dalam rumah ini terdapat ruang tamu ukuran 2.8 x 2.30 m, pada bagian samping ruang tamu terdapat musholla dengan ukuran 2.35 x 1.97 m. Di bagian tengah rumah ini terdapat kitchen set yang open space dengan ruang makan serta ruang keluarga berukuran 3.85 x 5.07 m. Terdapat  3 kamar tidur dengan ukuran yang berbeda, kamar tidur utama ukuran 2.92 x 2.93 m, kamar tidur 1 ukuran 2.92 x 2.55 m dan kamar tidur 2 ukuran 2.77 x 2.42 m. Terdapat kamar mandi 1 ukuran 1.45 x 1.43 m dan kamar mandi 2 ukuran 1.57 x  1.45 m. Ruangan yang terakhir adalah area cuci jemur  dan taman belakang ukuran 2.3 x 2.93 m.

Bagaimana fasilitas di rumah dengan ukuran 8 x 12 m ini lengkap bukan? Itulah desain rumah dengan ukurannya semoga menjadi pertimbangan yang menarik untuk menbangun hunian seperti itu. Perkiraan biaya bangun desain rumah ini tergantung harga borongan daerah masing-masing dengan bahan dan material yang juga menyesuaikan daerah.



Bagi anda yang menginginkan inspirasi desain dan denah rumah mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.



Semoga artikel ini bermanfaat ya bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah.
Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Lynda
Editor    : Munawaroh
Sumber : Youtube DAV.STUDIO



Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.