6 Tanaman Asri Cocok untuk Taman Teras Belakang Rumah

 

Homeshabby.com -- Kehadiran taman baik di depan maupun belakang rumah menjadi salah satu item dekorasi hunian secara alami. Apalagi jika dihadapkan dengan musim kemarau panjang yang bikin suasana rumah menjadi lebih panas dan tidak semangat menjalani aktifitas setiap harinya. Nah, menghadapi permasalahan itu, tak heran jika anda harus lebih cermat memilih tanaman asri yang cocok untuk taman teras belakang rumah anda. Berikut adalah beberapa tanaman asri tahan panas yang cocok anda pertimbangkan untuk di tanaman di teras belakang rumah.

1. Tanaman Monstera memenuhi taman rumah

Akhir-akhir ini, tanaman hias satu ini sedang menjadi trend, hampir semua orang pasti menghiasi taman ataupun ruangan dengan kehadiran tanaman ini walaupun dengan harga yang melambung tinggi. Ciri khas daun yang lebar berwarna hijau yang mampu memberikan kesan eksklusif dan dapat meningkatkan kualitas udara panas menjadi lebih sejuk terutama di malam hari. Cocok di tanaman di media tanah ataupun pada pot, bisa tumbuh hingga 20 meter dengan batang tinggi, besar dan glossy. Daunnya yang menyerupai bentuk hati bisa sampai 90 cm. 

Cara merawat tanaman Monstera ini cukup mudah dan sederhana, memerlukan media tanah yang tercampur pasir dan kompos. Tidak banyak memerlukan cahaya matahari sehingga cocok juga untuk interior ruang anda.

2. Tanaman sirih gading besar yang sangat cantik

Tanaman sirih gading adalah tanaman merambat yang mempunyai akar gantung dan bisa melilit batang pohon, bisa menjadi pertimbangan anda untuk mendekorasi taman teras belakang rumah baik dengan media tanam pot ataupun media tanah yang menghubungkan ke dinding pembatas seperti paga gambar di atas. Bentuk daun dari tanaman sirih gading ini berbentuk jantung hati dengan kombinasi warna kuning dan hijau yang nampak cantik. Manfaat sirih gading ini di percaya dapat menyerap racun ataupun bakteri, memberikan pasokan oksigen sehingga suasana teras belakang menjadi lebih sejuk walaupun di musim kemarau, membantu sirkulasi udara di dalam ruangan menjadi lebih baik.

3. Tanaman pisang hias yang sekaligus menjadi pagar eksterior taman rumah anda

Tanaman pisang hias yaitu jenis tanaman khas tropis yang bentuk daunnya menyerupai pohon pisang dan memiliki bentuk bunga seperti cakar kepiting berwarna jingga. Jenisnya yang unik dan mudah di dapatkan dapat anda jadikan dekorasi tanaman pada teras belakang rumah, perawatannya pun juga mudah baik dalam pot maupun tanah, baik indoor maupun outdoor, membutuhkan banyak sinar matahari 25 - 35 persen namun juga memberikan suasana dan udara pada taman menjadi lebih segar.

4. Tanaman lidah mertua dengan kombinasi warna yang sangat estetik

Tanaman lidah mertua biasa dikenal dengan nama Sansevieria. Daya tahannya terhadap panas juga tergolong tinggi, memiliki bentuk daun yang kaku, tebal dan memanjang serta lancing di bagian ujungnya. Kombinasi warna hijau dan kuning di bagian tepi daunnya membuat tampilan teras menjadi lebih cerah. Tidak hanya di tanam di tempat outdoor juga cocok sebagai dekorasi tanaman hias indoor di dalam rumah. Di percaya mampu menetralisir udara kotor menjadikan suasana dalam rumah menjadi lebih asri dan menyehatkan.

5. Berbagai jenis tanaman Sri Rejeki yang menceriakan suasana teras untuk bersantai

Jenis tanaman Aglaonema atau Sri rejeki juga bisa menjadi opsi yang patut anda pertimbangkan untuk memenuhi taman teras belakang rumah. Selain memiliki variasi warna daun yang unik, tumbuhan ini juga mudah perawatannya karena mampu beradaptasi pada rentang lingkungan indoor maupun outdoor. Tanaman ini idealnya menyukai lingkungan dengan pencayaan sedang 10 - 30 % sinar matahari. Agar daunnya tumbuh cantik, lakukan perawatan dengan menyiram setiap 1 atau 2 hari sekali dengan pemupukan rutin. Dengan hal itu warna-warni daun tanaman ini juga akan membuat desain taman anda menjadi lebih cantik dan indah di pandang mata.


Bagi anda yang menginginkan desain rumah minimalis dari mulai sederhana hingga modern. Silahkan tinggalkan pesan dan komentar anda di facebook Rumah Shabby Minimalis.


Semoga artikel ini bermanfaat bagi anda yang sedang mencari inspirasi desain dan denah rumah. Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman. Jangan lupa dibagikan kepada kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi lainnya.



Penulis       : Imka
Editor         : Munawaroh
Sumber      : Instagram tamanrumah.id


Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.