Cara Mudah Membuat Dekorasi Dapur Jadi Lebih Ramah Lingkungan


Helloshabby.com -Dapur bisa jadi jantung rumah sekaligus pusat berkumpul seisi rumah. Namun, tahukah Anda bahwa dapur memberikan kontribusi polusi udara dalam ruangan karena asap makanan dan gas dari lantai, cat dan countertops.

Kabar baiknya: kini produk ramah lingkungan untuk dapur tersedia dengan gaya yang lebih luas dan biaya yang tidak terlalu mahal. Ikuti beberapa tips berikut ini untuk mengubah dapur Anda jadi lebih ‘hijau’.

1. Peralatan Elektronik



Beli peralatan elektronik dapur yang sudah terbukti ramah lingkungan.  Biasanya. Produk dapur terkini sudah mencantumkan kok apakah produk mereka eco-friendly atau tidak. Satu produk yang disarankan ‘harus’ ramah lingkungan adalak kulkas karena peralatan elektronik yang satu ini selalu menyala dan mengkonsumsi banyak daya.

Punya dana khusus? Sahabat Helloshabby.com bisa mengganti kompor biasa dengan induction cooktop. Induction cooktop adalah kompor listrik tanpa api dan pasti hemat energi. Induction Cooker adalah Kompor yang memanfaatkan induksi listrik atau magnetik, panas yang dihasilkan bukan dari api atau percikan api, melainkan dari gesekan medan magnet dengan logam panci atau alat masak yang diletakkan diatasnya. Selain ramah lingkungan, peralatan elektronik dapur yang satu ini juga sangat aman dari kebakaran karena panas hanya di alat masak yang terkena arus induksi. 

2. Kabinet



Kayu di sebagian besar lemari dilapisi formaldehida, yang sudah tentu berbahaya bagi kesehatan Anda. Carilah lemari terbuat dari kayu solid atau bahan alternatif seperti wheatboard, bambu dan Eucalyptus  yang kemudian dilapisi dengan produk pelapis ramah lingkungan.

Jika Anda berniat renovasi, Sahabat Helloshabby.com bisa berhemat dengan memperbarui hanya bagian depan lemari. Menghemat uang sekaligus mendapatkan tampilan baru! Anda juga bisa menggunakan produk-produk daur ulang untuk lemari penyimpanan dapur.


3. Sirkulasi Udara


Karena kita menghabiskan sebagian besar waktu kita di rumah, memastikan udara bersih adalah prioritas utama. Salah satu hal terpenting yang perlu dipertimbangkan adalah kualitas udara dalam ruangan terutama dapur.

Salah satu cara sederhana untuk meningkatkan kualitas udara adalah dengan menginstal kitchen hood atau mesin penghisap asap dapur. Sirkulasi udara yang baik dengan adanya pintu atau jendela untuk membawa asap keluar plus hood akan membuat udara dapur Anda ekstra bersih.