Desain dan Denah Rumah 7.5 x 7 Meter, Konsep Open Plan Bikin Rumah Tampil Luas

Homeshabby.com -- Desain rumah menjadi salah satu poin penting yang harus diperhatikan karena  menjadi patokan ketika akan membangun rumah yang dapat disesuaikan kebutuhan, kapasitas, dan juga pengeluaran. Desain rumah juga dapat digunakan untuk memperkirakan pembangunan rumah pada berbagai ukuran lahan. Memaksimalkan lahan terbatas sekalipun bisa dilihat dengan perkiraan desain rumah yang dimiliki. Berikut ini Desain dan Denah Rumah 7.5 x 7 Meter, Konsep Open Plan Bikin Rumah Tampil Luas yang bisa anda gunakan sebagai referensi untuk membangun rumah.

 

 

Tampilan Fasad Rumah

Mengusung konsep ala rumah klasik, fasad rumah ini menggunakan warna putih sebagai dominasi cat eksterior. Sentuhan batu alam yang digunakan pada fasad rumah ini turut memberikan variasi kontras yang menjadi penyeimbang warna putih yang dimiliki. Desain ala hunian klasik ditampilkan pada pilar dan juga list atap yang memiliki layer khas. Hunian ini juga memiliki snetuhan tropis berkat penggunaan taman minimalis dan juga jendela yang cukup mendominasi tiap sudut rumah.



Tampilan Atap Rumah

Menggunakan arsitektur bergaya klasik, desain rumah ini juga memiliki atap yang sangat cocok diterapkan pada iklim tropis. Penggunaan atap model limasan yang memiliki tampilan kokoh memiliki banyak keuntungan bagi rumah. Atap limasan ini dikenal dapat menahan angin dari berbagai arah dan juga dapat menyesuaikan iklim yang cenderung ekstrem. Penggunaan atap limasan yang melindungi bangunan ini dapat memberikan proteksi eksterior rumah yang tetap kokoh dan tidak mudah rusak.

Berbeda dengan atap utama, pada carport area menggunakan atap datar transparan dengan material kaca yang memberikan kesan elegan namun tetap melindungi area dari sengatan cahaya matahari.

 

 

Denah Rumah


Memiliki luas lahan 9.5 x 15 meter dengan luas bangunan 7.5 x 7 meter menjadikan rumah ini memiliki space kosong di sekitar rumah yang dapat digunakan sebagai taman maupun area santai lainnya. Namun tanpa kehadiran lahan kosongpun tetap memberikan fungs maksimal bagi rumah satu lantai ini. 

Memiliki teras yang cukup minimalis, rumah ini menggunakan pilar yang dapat menjadi tampilan menawan meski tanpa teras sekalipun. Memasuki area indoor, terdapat ruang dengan konsep open plan atau tanpa sekat yang terdiri dari ruang tamu, ruang keluarga, dan juga dapur. Sedangkan, 2 kamar tidur, ruang cuci, dan juga kamar mandi terdapat pada satu urutan yang berada di sisi lainnya.

 

 

Detail Ukuran Ruangan Rumah

Dengan luas bangunan 7.5 x 7 meter, berikut ini detail tiap ruangan yang berada dalam bangunan

- Teras dengan ukuran 1 x 2.5 meter

- Ruang tamu dengan ukuran 2 x 2.5 meter

- Ruang keluarga dan dapur dengan ukuran 5 x 3.5 meter

- Laundry room dengan ukuran 1.5 x 1.5 meter

- Kamar mandi dengan ukuran 1.5 x 2 meter

- Kamar anak dengan ukuran 2.5 x 3.5 meter

- Kamar utama dengan ukuran 3.5 x 3.5 meter

 

 

 

Bagi anda yang membutuhkan jasa desain rumah minimalis silahkan hubungi whatsapp 08568160677 atau klik www.hsdesain.com.

Semoga anda dimudahkan rezekinya dalam membangun rumah idaman.
Jangan lupa dibagikan ke kerabat dan keluarga anda agar bermanfaat bagi yang lainnya.



Penulis  : Hafidza
Editor    : Munawaroh
Sumber : nooman_desainrumah


Website Homeshabby.com adalah website yang menyajikan berbagai denah dan desain rumah minimalis modern di Indonesia. Harapan kami Homeshabby.com menjadi website nomor 1 mengenai kumpulan desain dan denah rumah terlengkap di Indonesia. Selain denah dan desain rumah, Homeshabby.com juga memberikan inspirasi interior dan eksterior dekorasi rumah modern.